Republik Madura – Wooooow….. Menonton laga Lecce vs Milan semalam (23/10/2011) sungguh bikin spot jantung! Ya, di babak I Milan rasanya akan kembali gagal meraih 3 poin. Bayangin aja. Gawang Christian Abiati digelontor 3 gol tanpa balas. Apalagi memang sejak 10 tahun yang lalu Milan memang tak pernah meraih 3 poin di stadion Comunale Via del Mare ini. Terbayang sudah kekalahan.
Jeda babak II, mulut komat kamit semoga Milan mampu menyusul setidaknya menyamai perolehan gol menjadi 3 – 3. Doa yang sama banya terlontar di status FB teman2 Milanisti termasuk di sejumlah fans page Milanisti. Doa lebih optimis pun ada, yakni Milan menyamai terus mengungguli perolehan gol Lecce. Dan Alhamdulillah……doa yang terakhir ini yang dikabulkan gusti Allah SWT. Dari ketinggalan 3-0 akhirnya menyalip 3-4 via hattrick Kevin P Boateng dan Yepes lewat sundulan pada menit 82. Akhirnya 3 poin diperoleh dari kandang Lecce! Sebuah comeback yang luar biasa!!!
Selama lebih dari 25 tahun kepemimpinan Berlusconi di Milanello, laga semalam merupakan salah satu laga yang patut dikenang. Laga ini pula salah satu laga dengan comeback terhebat yang pernah dilakukan Milan dibawah komando Berlusconi. Nah, dibawah ini merupakan catatan beberapa laga comeback setelah sebelumnya tertinggal gol-gol lawan. Catatan ini sebagaimana yang dilansir website resmi Milan pastinya!
Mari kita lihat catatan comeback hebat dibawah kepemimpinan Berlusconi:
Musim 1989-90, 4 Februari 1990, FIORENTINA-MILAN.
Tugas berat buat pasukan Arrigo Sacchi setelah Viola mencetak gol di menit 23’ dan 47’ berkat Baggio dan penalti Kubik.
Tapi, babak kedua berubah menjadi milik Milan. Evani mencetak gol pertama di menit 55’, kemudian datang dua hadiah penalti yang keduanya dijadikan gol oleh Marco Van basten. 2-3 buat kemenangan Milan!
1992-93, 13 September 1992, PESCARA-MILAN.
Tahun ini pula aku mulai menyukai AC Milan. Meski saat itu baru sebatas suka, tidak sefanatik sekarang. Hehehe……..
Massimiliano Allegri, allenatore Milan saat ini ternyata pernah menjadi pemain Pescara. Allegri pula yang mencetak gol pertama bagi Pescara saat waktu baru 60 detik! Maldini menyamakan kedudukan di menit ke-3 dan unggul lewat gol Lentini di menit ke-6. Skor 1-2 buat Milan.
Ini salah satu laga yang sangat menguras emosi. Kenapa? Karena kemudian situasinya menjadi gawat! Baresi membuat tak hanya satu, tapi dua gol bunuh diri dan satu gol dari Massara membuat tim tuan rumah unggul jauh. Skor pun menjadi 4-2 buat Pescara!
Namun reaksi luar biasa dari Rossoneri terlihat saat Van Basten mencetak hat trick (37’, 39’ dan 73’) dan Milan pulang dengan kemenangan 4-5! Hebat, 9 gol dalam satu pertandinan yang ketat!
1997-98, 16 Oktober 1997, MILAN-SAMPDORIA.
Leg pertama 16 Besar Piala Italia. Babak pertama yang berat menempatkan Milan asuhan Capello tertinggal 2 gol. Setelah jeda, sebuah tim yang berbeda turun ke lapangan. Setelah gol-gol IL Samp lewat Tovalieri dan Boghossian di menit 20’ dan 44’, maka squad Milan lewat George Weah, Maini dan Kluivert bekerja untuk mendapatkan gol-gol bagi Milan di menit ke-64’, 74’ dan 90’. Skor 3-2 untuk Milan. Dan pada leg kedua pun Milan memenangi leg kedua 2-1 untuk memastikan tempat di perempat final.
2002-03, 2 Maret 2003, MILAN-ATALANTA.
Sebuah laga bersejarah buat para pendukung Rossoneri dan penggemar sepakbola secara umum. Sedikit mirip dengan kejadian petang ini di Lecce. Tak mudah melihat Milan tertinggal 3 gol di mana pun, apalagi di kandang. Dalam waktu setengah jam, Milan dihadapkan dengan sebuah gunung untuk didaki.
Maldini membuat gol bunuh diri di menit ke-1’, kemudian membuatnya menjadi 2-0 di menit ke-19’ dan mendapatkan satu lagi di menit ke-31’. Inzaghi membalas satu gol sebelum jeda, Tomasson mencetak gol di menit ke-70’. Inzaghi mendapatkan gol keduanya di menit ke-79’. Tak ada kemenangan buat Milan alias seri, tapi itu kebangkitan yang luar biasa.
2003-04, 21 Februari 2004, MILAN-INTER.
Salah satu derby terbaik di era Berlusocni. “Manakah derby favorit anda?” Dan 9 dari 10 jawaban menyebut “Derby Kebangkitan.”
Stankovic dan Zanetti membawa Nerazzurri unggul 2 gol di menit ke-15’ dan 39’. Pasukan Ancelotti terlihat habis, tapi kemarahan dan determinasi bisa membuat kejaiban. Tomasson mencetak gol di menit ke-55’ dan Kaka membuatnya menjadi 2 gol di menit ke-57’. Pelengkapnya dibuat oleh Seedorf yang pada menit ke-84 tak memberi peluang buat Toldo di gawang Inter. 3-2 buat Rossoneri!
2006/2007, 8 November 2006, MILAN BRESCIA.
Milan menjamu Brescia dalam laga perdana Piala Italia. Tim tamu unggul di menit ke-34’ berkat gol Serafini dan di menit ke-36’ Alfageme membuatnya menjadi 0-2 untuk Brescia. Namun Rossoneri kembali menampilkan kehebatan mereka di babak kedua. Borriello memulai dan mengakhiri aksi kebangkitan dengan gol-gol di menit ke-60’ dan 86’, lalu Brocchi dan Inzaghi mencetak gol di antaranya di menit ke-64’ dan 78’. Hasil akhirnya adalah 4-2 untuk Milan.
Written with pride by Madura 1899 Brigatte (Mad Topek)
Baca dan lihat juga:
Video Andrea Pirlo Saat Pamit di Tranning Camp AC Milan. Mengharukan!
Hebatnya Nesta Membuat Frustasi Messi (Barca vs Milan - Video)
Gallery Photo, AC Milan Campione 2010 - 2011!
IL Rosoneri Hajar Nerazzuri di Piala Super Italia 2011(Plus Foto - Video)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar